Gempar Minta Dana Covid-19 Transparan, DPRD Bengkalis Dikritik Mahasiswa

Bengkalis, detik45.com – Mahasiswa yang tergabung di Gerakan Mahasiswa Pemuda dan Rakyat (Gempar) menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD Kabupaten Bengkalis, Senin (29/6/2020). Puluhan mahasiswa itu menyuarakan aspirasinya terkait dengan penggunaan anggaran Covid-19.

Mereka pun mengkritik habis-habisan anggota DPRD Kabupaten Bengkalis dan meminta agar pemerintah daerah transparan dalam menggunakan anggaran penanggulangan wabah Covid-19, yang hari ini menjadi sebuah permasalahan dan polemik di masyarakat Kabupaten Bengkalis.

Salah seorang koordinator umum (Kordum), Gempar, Mansyur mengatakan, pihaknya menginginkan tranparansi anggaran Covid-19, terpenuhi dan transparansi Panitia Khusus (Pansus) Covid-19 DPRD Kabupaten Bengkalis serta tim gugus tugas Covid-19.

“Semoga kejelasan dan transparansi anggaran Covid-19 di Kabupaten Bengkalis bisa dipaparkan secepat mungkin dan tidak menjadi sebuah permasalahan yang hari ini sudah menjadi polemik ditengah-tengah masyarakat Kabupaten Bengkalis,”ujar Mansyur.

Unjukrasa mahasiswa asal Bengkalis ini disambut oleh Ketua Pansus Covid-19, Sofyan, S.Pdi bersama 9 anggota Pansus lainnya. Dalam pertemuan singkat tersebut, Pansus Covid-19 turut menandatangani kesepakatan, yang memuat akan melakukan hearing terbuka bersama tim gugus tugas Covid-19 dalam waktu yang tidak ditentukan.

“Pansus akan melakukan koordinasi dengan kita dan gugus tugas terkait jadwal hearing yang akan disampaikan,”ungkap sembari menunjukkan berita acara yang disepakati Gempar bersama Pansus Covid-19.

(Rls/Indra)

 

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto? Silakan SMS ke 0821 7241 8111 / 0852 7850 2555 via EMAIL: redaksidetik45@gmail.com (mohon dilampirkan data diri Anda)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*