Peringati Maulid Nabi Pengusaha Kerupuk Dua Saudara Adakan Gebyar Sholawat

Ket Foto : Pengusaha Kerupuk Dua Saudara Adakan Majelis Shalawat Nabi (Foto:NH/detik45.com)

PEKANBARU, detik45.com – Pengusaha Kerupuk dengan Brand Dua Saudara yang dimiliki Muhdad yang Akrab disapa Kang Mumuh adakan Gebyar Sholawat bersama Majelis Sholawat Bintang Sembilan Al Amin dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW yang diadakan dikediamannya Jalan Singgalang VI Tenayan Raya Pekanbaru, Selasa (17/10/2023).

Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Alquran dan dilanjutkan sambutan dari tuan rumah

“Sebagai bentuk rasa syukur atas rizki yang Allah berikan kepada saya sekeluarga dan juga bentuk rasa cinta kita sebagai umat Islam kepada Nabi Muhammad SAW di kesempatan bulan Maulid yang penuh suka cita ini kita sama sama peringati dan Gebyarkan Sholawat atas junjungan kita, agar kelak di Yaumil Mahsyar kita semua mendapatkan Syafaatnya”

“Terimakasih saya ucapkan kepada para alim ulama, Al Habib, para kiayi, para Ustadz dan para Ajengan, Majelis Dzikir, tokoh masyarakat setempat juga dari Polsek Tenayan, serta saudara saudara Sepaguyuban Sunda yang telah hadir dalam acara ini, semoga silaturahmi dan acara ini di ridhoi oleh Allah SWT, sekali lagi terimakasih dan mohon maaf jika ada kekurangan dalam pelayanannya,” tutup Kang Mumuh

Dari pantauan awak media nampak hadir Ratusan Jamaah, para Alim Ulama diantaranya KH Jamaluddin Yahya, KH Aminullah Sanusi, Professor Dr Nurhadi, Habib Faher Al Idrus, Ustadz Fauzi Lubis, Ustadz Syahroni, Ustadz Miftah Farid, Ustadz Munir Saefudin, Gus Adip, Ustadz Ridwan, Ustadz Aep Saepudin dan Ketua Misuri Kota Pekanbaru Abah Dedi Suryadi.

Dengan penuh hikmat dan khusu serta suka cita para Jamaah melantunkan Sholawat dan Dzikir yang dipimpin Al Ustadz Amin, dilanjut acara puncak yaitu Tausiyah yang disampaikan oleh Al ustadz Miftah Farid dan Al Ustadz Ridwan.
Acara berakhir dengan tertib yang ditutup dengan doa yang dibawakan oleh KH Jamaludin Yahya dan di akhiri makan bersama.

Reporter : NH
Editor      : Adi Umar

 

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto? Silakan SMS ke 0821 7241 8111 / 0852 7850 2555 via EMAIL: redaksidetik45@gmail.com (mohon dilampirkan data diri Anda)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*