Dalam OTRLK-24, Personil Posyan Pematang Baih Pastikan Rasa Aman Bagi Masyarakat Beribadah Di Masjid Agung Islamic Center

ROKAN HULU, detik45.com – Personil Posyan Pematang Baih Polres Rokan Hulu (Rohul), Ipda Suwamra Jon Refli SAP melakukan kegiatan pemantapan Harkamtibmas selama Bulan Suci Ramadhan 1445 H / Tahun 2024.

Kegiatan digelar di Desa Pematang Barangan di seputaran Posyan Ops Tertib Ramadhan Lancang Kuning Tahun 2024 (OTRLK-24), Kecamatan Rambah Kabupaten Rohul, Selasa 26 Maret 2024 sekira pukul 21.00 Wib sampai 22.00 Wib.

Turut sebagai Personil Pelaksana, Aiptu Berlan Simanjuntak, Aipda Marhoesa Lubis S, Aipda JM Sinaga, Aipda Sabariadi Briptu Hardisyah Tarigan dan Briptu Indra Gunawan Hrp.

Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH melalui Ka Posyan Pematang Baih Ipda Suwamra Jon Refli SAP, menyampikan, pihaknya melaksanakan pengamanan di daerah rawan aksi Balap Liar.

“Kami Polri menghimbau para Remaja Agar Tidak Terlibat dalam Aksi Balap Liar dan Tawuran, termasuk menindak Para Pelaku Balap Liar dan mengamankan Kendaraan yang digunakan,” kata Ipda Suwamra Jon Refli SAP.

Lanjutnya, mengharapkan, Polri dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi Masyarakat yang berkunjung, Beribadah ke Mesjid Agung Islamic Center Rohul, dengan hadirnya Polri di tengah-tengah masyarakat (Publik Trust).

“Termasuk untuk antisipasi terjadinya C3 (Curat, Curanmor dan Curas) di Seputaran Pos Pelayanan Pematang Baih dalam OTRLK-24, khususnya menciptakan Bulan Suci Ramadhan 1445 H yang aman, nyaman dan tertib,” tutup Ipda Suwamra Jon Refli SAP.

Selama kegiatan tersebut berlangsung, Situasi dan Kondisi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.(NH)

Sumber : Humas Polres Rohul

 

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto? Silakan SMS ke 0821 7241 8111 / 0852 7850 2555 via EMAIL: redaksidetik45@gmail.com (mohon dilampirkan data diri Anda)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*