Kapolres Bengkalis Turun Langsung Bawa Arpiandi Yang Mengalami Hidrosefalus ke RSUD

Ket Foto : Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko SIK Menggendong Arpiandi Untuk Dibawa Ke RSUD (Foto: Humas Polres Bengkalis)

BENGKALIS, detik45.com – Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko SIK bersama Para PJU Personil Polres Bengkalis membantu Anak yang mengalami Penyakit Pembesaran Kepala (Hidrosefalus) untuk Berobat ke rumah sakit

Kapolres Bengkalis turun langsung ke Rumah Arpiandi 13 Tahun (anak penderita Hidrosepalus) yang berada di Desa Jangkang Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis, Jumat (02/12/2022).

Tampak Hadir dalam kegiatan sosial Kapolres Bengkalis itu yakni Wakapolres Bengkalis KP Anindhita Rizal, SH SIK, Kadis Kesehatan Kabupaten Bengkalis dr. Ersan, Kasat Lantas Polres Bengkalis AKP Kaliman Siregar, SH MH, Kasat Reskrim Polres Bengkalis AKP Muhammad Reza, SIK MH, Kapolsek Bantan Iptu Bekti,  Bhayangkari Polres Bengkalis dan Personil Polres Bengkalis.

Walaupun situasi setelah Hujan, rumah Arpandi yang Terendam Air pasang tidak Menyurutkan Niat baik Kapolres Bengkalis untuk Membawa Arpiandi ke Rumah Sakit untuk Berobat.

Ibu dan Bapak Arpandi menyambut hangat kedatangan Kapolres Bengkalis dan Sembari Berbincang Kapolres Menanyakan Kondisi Arpiandi kepada orang tua Arpandi. tak hanya itu Kapolres Memberikan bantuan sembako kepada Keluarga Arpiandi sebagai bentuk Kepedulian Kapolres Bengkalis kepada Arpiandi dan keluarga nya.

Setelah Menyambangi Rumah Arpiandi, Kapolres Bengkalis beserta rombongan langsung Membawa Arpiandi ke RSUD Bengkalis dengan Menggunakan Ambulance Polres Bengkalis.

Setiba di RSUD Bengkalis, Kapolres menggendong Arpiandi ke Ruangan Rawat Inap dimana Arpiandi akan melakukan Pengecekan oleh Dokter Spesialis anak, tidak lupa Kapolres Bengkalis Memberikan Buah-Buahan kepada Ibu Arpiandi agar Arpiandi cepat Sembuh dan dapat Menjalani Operasi.(NH)

Editor      : Adi Umar

 

Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto? Silakan SMS ke 0821 7241 8111 / 0852 7850 2555 via EMAIL: redaksidetik45@gmail.com (mohon dilampirkan data diri Anda)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*